Rumus Kalimat Tawaran (Offers)
Setelah kamu tahu apa perbedaan antara offers dan suggestions, kamu pun pasti ingin tahu bagaimana rumus untuk membentuk kalimat tersebut. Perlu kamu ketahui jika rumus suggestion and offer itu akan sangat mudah untuk kamu pelajari. Hanya saja, kamu perlu tahu apa saja kata-kata kuncinya.
Misalnya untuk offers, di dalam ekspresi ini kamu akan sering menggunakan modal verbs. Seperti kata can, could, will, would, shall, should, dan lain sebagainya. Kamu pun akan sering menggunakan kata may I dan juga kata how about untuk menawarkan sesuatu. Lalu, apa saja rumus kalimat offers?
Rumusnya adalah :
Modal Verb + Subject + Verb1 + Object + Keterangan (jika ada)
Pada umumnya, dalam kalimat offers kamu akan menggunakan kalimat pertanyaan. Hal ini agar kamu tahu apakah lawan bicaramu akan menerima atau menolak tawaran tersebut. Hanya saja, tidak jarang kamu juga menggunakan kalimat pernyataan. Namun, di akhir kalimat, ada kata-kata seperti:
… if you want me to (… jika kamu menginginkan itu)
… if it’s what you want (… jika itu adalah apa yang kamu mau)
… in case you need me (… jika kamu membutuhkanku)
Rumusnya adalah :
Subject + Modal Verb + Verb1 + Object + Keterangan di atas
Bagi kamu yang masih bingung, inilah beberapa contoh kalimatnya!
Can I clean this table for you? (Bisakah aku membersihkan meja ini untukmu?)
I can clean this table for you if you want me to. (Aku bisa membersihkan meja ini untukmu jika kamu ingin aku melakukan hal itu.)
Rumus Kalimat Saran (Suggestions)
Offers and Suggestions
Setelah kamu tahu penjelasan tentang kalimat offers, kamu pun perlu tahu bagaimana cara membuat kalimat suggestions. Tidak jauh berbeda dengan materi di atas, kamu juga perlu tahu apa saja kata-kata kunci untuk membentuk kalimat saran.
Biasanya, kamu akan menggunakan kata-kata yang berhubungan dengan opini. Misalnya seperti think, opinion, suggest, dan kata-kata sejenisnya. Selain itu, kamu juga dapat memakai kata-kata ajakan seperti let’s, how about, dan lain sebagainya untuk menyampaikan saran.
Untuk jenis kalimatnya sendiri, kamu dapat memakai kalimat pertanyaan, pernyataan, dan juga kalimat seru. Hal ini tergantung konteks, apakah kamu menyarankan, mengusulkan, merekomendasikan, menasehati, atau menganjurkan.
Perlu kamu ketahui jika rumus kalimat suggestions pun sangat mudah untuk kamu pelajari, yaitu seperti berikut!
Subject + think/suggest/etc + Object + Modal verbs/need to + Keterangan
Let’s + Verb1 + Keterangan (jika ada)
How about + Subject + Verb1 + Keterangan (jika ada)
In my opinion + Noun + Modal verbs/need to + Keterangan
Misalnya seperti contoh dalam kalimat berikut!
I think you should study hard. (Aku pikir kamu harus belajar dengan giat.)
Let’s study hard! (Ayo belajar dengan giat!)
How about you study harder? (Bagaimana jika kamu belajar dengan lebih giat?)
In my opinion you should study hard. (Menurutku, kamu harus belajar dengan lebih giat.)